Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mudah, Cara Screenshot Samsung Galaxy A24

Screenshot HP Samsung A24

Samsung memperkenalkan ponsel Galaxy A24 di kelas menengah pada April 2023 lalu. Perangkat ini menggunakan layar panel Super AMOLED berukuran 6,5 inci FHD+ dengan kecepatan 90Hz. Di sektor dapur pacu, Galaxy A24 dibekali chipset Mediatek Helio G99 dengan konfigurasi memori internal hingga 8/128GB serta dapat diperluaskan memori internal hingga 1TB. Galaxy A24 berjalan di sistem Android 13 dan antarmuka One UI 5.1 yang menghadirkan banyak fitur tambahan, salah satunya adalah fitur screenshot atau tangkap layar.

Fitur tangkap layar atau screenshot adalah fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar yang ada di layar ponsel mereka. Berikut ini adalah cara mengambil tangkapan layar atau sreenshot di Samsung Galaxy A24.

Cara Screenshot Samsung Galaxy A24

Dengan Tombol Fisik

  • Cari area layar yang ingin Anda tangkap.
  • Kemudian tekan tombol Daya + Volume Bawah secara bersamaan.
  • Lalu lepaskan jika terdengar suara rana atau melihat animasi minimalisasi di layar.
  • Setelah berhasil, tangkapan layar akan disimpan di aplikasi Galeri atau Foto.

Selain dengan kombinasi tombol fisik, Galaxy A24 menyediakan metode lain untuk mengambil screenshot, yaitu dengan menu asisten dan panel edge. Untuk mengambil screenshot dengan metode tersebut, Anda harus mengaktifkan dari pengaturan secara manual.

Dengan Panel Edge

Panel Edge merupakan menu pintasan yang terletak di pinggir layar Samsung. Menu ini terdapat beberapa aplikasi dan item lainnya, termasuk fitur screenshot. Ketika ingin membuka panel edge, kamu cukup swipe garis panel edge ke tengah layar. Untuk menggunakan metode ini, ikuti langkah berikut.

  • Pergi ke Pengaturan.
  • Ketuk Tampilan.
  • Pilih Panel Edge.
  • Aktifkan opsi Panel Edge.
  • Di bagian Panel, pilih hanya Tugas.
Screenshot Galaxy A24 dengan Panel Edge

Dengan Menu Asisten

Seperti seri Galaxy lainnya, Galaxy A24 memiliki fitur menu asisten yang terdapat beberapa item pintasan, seperti tombol recent app, back, home, volume, gambar layar dan tombol virtual lainnya.

  • Pergi ke Pengaturan.
  • Ketuk Aksesibilitas.
  • Pilih Interaksi dan kecekatan.
  • Pilih Menu asisten lalu aktifkan.
  • Selanjutnya pilih Opsi Menu Asisten. Dibagian menu ini, tambahkan opsi Gambar layar.
  • Setelah itu, maka akan muncul tombol menu asisten melayang di sisi layar.
  • Silahkan buka menu asisten, lalu ketuk ikon Gambar layar untuk mengambil screenshot.
Screenshot Galaxy A24 dengan Menu Asisten

Screenshot Panjang Galaxy A24

  • Buka halaman yang bisa di gulir ke bawah.
  • Ambil screenshot dengan metode apapun.
  • Di bagian alat screenshot, pilih ikon Pengguliran.
  • Untuk menyimpan, pilih cuplikan layar tersebut. 

Cara Mengaktifkan Screenshot Panjang Samsung A14 5G

Jika Galaxy A24 Anda tidak bisa mengambil screenshot panjang, Anda harus mengaktifkannya dari Pengaturan > Fitur lanjutan > Gambar layar > Tampilkan bilah alat setelah merekam. Jika sudah, maka akan muncul bilah alat setelah berhasil mengambil screenshot.


Demikian, begitulah cara mengambil screenshot atau tangkapan layar di Samsung Galaxy A24. Semoga bermanfaat.